KKN Bintim-7 ikut berpartisipasi dan berkontribusi dalam kegiatan imunisasi pemberian Vitamin A pada bayi dan balita berumur 6 bulan sampai 5 tahun.

Pemberian imunisasi rutin yang dilakukan setiap bulan sekali di Posyandu Permata Indah hari ini kembali terlaksana tepatnya pada tanggal 03 Agustus-2024 yang di mulai pada pagi hari pukul 08.30 pagi. Pemberian imunisasi Vitamin A pada balita berumur 6 bulan sampai umur dan 59 bulan atau kurang lebih 5 tahun.

Dengan arahan dari ketua Posyandu Ibu Sundaria Ningsih dan juga ibu-ibu kader posyandu kami anggota kelompok KKN Bintim-7 ikut berpartisipasi membantu kelancaran dari pemberian imunisasi Vitamin A untuk para balita dan juga sekaligus pemberian PMT berupa bubur kacang hijau dan juga biskuit untuk para balita yang sudah di siapkan oleh para kader dan ketua Posyandu Permata Indah Jln.Nusantara Kel. Gunung Lengkuas tepatnya berada di belakang Masjid Ikhwanul Muslimin.

Selain pemberian Vitamin A para balita juga di periksa kesehatannya secara terperinci oleh para kader posyandu mulai dari berat badan, tinggi badan, lingkar kepala dan lain sebagainya, dan dari pemeriksaan tersebut terdata bahwa masih banyak balita yang mengalami masalah gizi buruk hal ini tentu saja membuat para kader posyandu cemas dan juga khawatir dengan kondisi balita yang mengalami gizi buruk belum juga ada perubahan yang signifikan, namun tentunya apa program pencegahan dan pengobatan gizi buruk yang di jalankan oleh kader-kader dan kepala posyandu permata indah tidak sia-sia karena tercatat beberapa anak yang berat badannya meningkat dan naik, karena itulah para kader posyandu ingin terus meningkatkan dan lebih gencar lagi dalam menjalankan program ini bersama dengan KKN Bintim-7 yang ikut membantu program ini berjalan dengan baik, dan berjalan lebih optimal lagi. Kami pun berharap bahwa dengan adanya kami yang ikut bergabung dalam program ini dapat bisa membantu dan meringankan pekerjaan para kader posyandu dalam menjalankan program pencegahan gizi buruk ini dan membuat program ini berhasil menyelamatkan para balita yang menderita gizi buruk menjadi jauh lebih baik.

Loading