“Cerita Sukses Mahasiswa KKN Lingga 2”: Malam Penutupan Perlombaan Muharram Penuh Semangat di Desa Nerekeh

(Sabtu, 27/07/24) Malam penutupan perlombaan Memperingati Bulan Muharram yang diselenggarakan oleh mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Lingga 2 berlangsung dengan penuh semangat dan antusiasme pada Sabtu, 27 Juli 2024. Acara ini merupakan puncak dari rangkaian kegiatan yang diadakan selama bulan Muharram, di mana berbagai lomba keagamaan telah sukses menarik perhatian warga desa.

Mahasiswa KKN Lingga 2 STAIN Sultan Abdurrahman Kepri, berhasil menghadirkan suasana yang meriah dan penuh kegembiraan. Perlombaan yang diadakan meliputi lomba adzan, lomba membaca Al-Fatihah, lomba hafalan surah-surah pendek, serta lomba hafalan doa-doa harian. Semua kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antarwarga serta menumbuhkan semangat kebersamaan.

Acara malam penutupan diawali dengan pembukaan oleh MC, lalu pembacaan tilawah Al-Qur’an oleh salah satu mahasiswi KKN, dilanjutkan dengan penampilan sholawat oleh mahasiswi-mahasiswi KKN Lingga 2. Kemudian tidak ketinggalan kata sambutan oleh ketua panitia, sambutan dari kades Nerekeh, dan pembacaan doa.

Kades Nerekeh, bapak Syafarudin mengatakan, kegiatan memperingati bulan Muharram diharapkan tidak hanya menjadi momen seremonial saja, tetapi juga mampu memberikan dampak positif yang signifikan bagi peningkatan kualitas spiritual, sosial, dan kesejahteraan masyarakat Desa Nerekeh terkhusus kepada anak-anak yang ada di desa tersebut. Agar tertanam jiwa-jiwa keagamaan dari sejak kecil”, ujarnya.

Malam penutupan semakin semarak dengan pengumuman para pemenang lomba. Raut wajah gembira terpancar dari para pemenang saat menerima hadiah yang telah disiapkan oleh panitia. Tidak hanya pemenang, semua peserta juga mendapatkan apresiasi atas partisipasi mereka, sehingga tidak ada yang pulang dengan tangan hampa.

Keberhasilan acara ini menunjukkan bahwa dengan kerja keras dan semangat kebersamaan, mahasiswa KKN Lingga 2 dengan kolaborasi dengan pemuda/i desa Nerekeh mampu menciptakan perubahan positif dan memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat. Cerita sukses ini menjadi inspirasi bagi generasi muda untuk terus berkarya dan berbakti bagi bangsa dan negara.

#STAINKepri #STAINSARKEPRI #KKN2024 #KKNNerekehLingga

Loading