Kunjungan Mahasiswa KKN Kelompok Lingga 2 di SMAN 1 Lingga Dalam Rangka Mempersiapkan Program Kerja KKN

(26/07/24) Jum’at pagi, mahasiswa KKN Lingga 2 melakukan kunjungan ke SMAN 1 Lingga dengan maksud baik, yakni mengantar surat izin untuk melaksanakan pelatihan mendesain menggunakan aplikasi Canva di sekolah tersebut.

Kedatangan mahasiswa KKN ini disambut hangat oleh para guru-guru SMAN 1 Lingga. Ibu Emi, yang mewakili Kepala Sekolah pada saat itu, dengan tulus mendukung kegiatan ini, khususnya karena relevansi pelatihan dengan perkembangan teknologi informasi yang semakin penting di era digital saat ini.

Kegiatan pelatihan direncanakan akan melibatkan sekitar 30 siswa dari 6 kelas di laboratorium TIK sekolah. Namun, karena keterbatasan fasilitas, partisipasi dibatasi agar dapat diakomodasi secara optimal dalam ruang dan waktu yang tersedia.

Para mahasiswa KKN juga berharap, melalui kegiatan ini, dapat terjalin sinergi yang baik antara kampus dan sekolah, serta mendorong semangat belajar siswa dalam memanfaatkan teknologi untuk pendidikan dan karier masa depan mereka.

#STAINKepri

#STAINSARKEPRI

#KKN2024

#KKNNerekehLingga

Loading