Melahirkan Generasi Qur’ani : Kontribusi Mahasiswa di TPQ Nurul Hidayah dan TPQ Miftahul Ulum Minggu Ke-3

Lahirnya generasi Al-Qur’an penting untuk mewujudkan masyarakat Qur’ani yang taat beribadah, berakhlak mulia, cerdas, mandiri, dan mampu menjawab tantangan zaman. Hadirnya Mahasiswa KKN pada TPQ telah berjalan hingga minggu ke-3 dengan membawa inovasi pembelajaran keislaman.

Pada minggu ke-3, di TPQ Nurul Hidayah anak-anak tingkat Al-Qur’an menyetor hafalan juz 30. Bang Yuda menerima setoran hafalan dari anak-anak, di mana sebagian anak menyetorkan hafalannya. Sedangkan Kak Zalina dan Kak Ana yang juga bertanggung di tingkat Al-Qur’an seperti biasa yaitu menyimak anak-anak dalam mengaji. Berikutnya di tingkat Iqro’ Kak Lilis, Kak Lia dan Kak Azira mengajarkan doa sehari-hari selain menyimak bacaan Iqro’ seperti biasanya.

 

Begitu juga kegiatan pada TPQ Miftahul Ullum. Kak Usrotun yang bertanggung jawab di tingkat Al-Qur’an mengarahkan anak-anak agar menyetor hafalan juz 30. Selain itu, Bang Alfi mengajarkan tajwid dan tilawaah kepada anak-anak. Sementara itu, kak Hany mengambil alih adek-adek tingkat Iqro’, yang mana setelah mengaji seperti biasa, kak Hany memberikan pertanyaan-pertanyaan berhubungan dengan keislaman kepada anak-anak. Anak-anak juga menghafal doa-doa dan surah-surah pendek.

Loading