Kegiatan Bersih-bersih dan Menanam Sayur-sayuran di KWT (Kelompok Wanita Tani) Sumber Makmur
Assalamualaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh…
Jumat, 27 Oktober 2023 Kelompok KKN Martosari mengikuti kegiatan KWT (Kelompok Wanita Tani). KWT menjadi sebuah wadah usaha ibu-ibu warga Tanjung Uban Selatan untuk menambah penghasilan, membantu memenuhi kebutuhan pangan keluarga. Ibu Dila selaku sekertaris kelompok ini berusaha mendorong ibu-ibu warga Tanjung Uban Selatan untuk berdaya dan mandiri dengan bekerja dan bertani. Mereka menanam berbagai macam sayuran-mayur seperti sawi, tomat, terong, kangkung dan cabai. Dengan mengikuti kegiatan KWT ini kami membantu dari berbagai kegiatan yang ada di KWT tersebut seperti menyiram tanaman, dan membersihkan sekeliling wilayah yang ditanami berbagai macam tumbuhan panganan. Kelompok KKN Martosari juga diberi sedikit sayuran oleh ibu-ibu KWT ” Allhamdulilah bisa untuk dimasak di posko. ujar Teman-temen kelompok KKN Martosari.
Sekian terimakasih Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarakatuh…
Wilayah kelompok kampung Kamboja nih hehe