Mahasiswa KKN Goes To School : Sosialisasi Pengaruh Gadget Terhadap Prestasi Belajar Anak
Mahasiswa KKN di sekitaran Senggarang melakukan sosialisasi ke sekolah-sekolah. Kegiatan ini dilakukan di SD 004 Tanjungpinang Kota pada hari Senin, 16 Oktober 2023, dan di SD 010 Tanjungpinang Kota pada hari Selasa, 17 Oktober 2023. Materi sosialisasi tersebut mengenai pengaruh gadget terhadap prestasi belajar anak. Kegiatan tersebut menjelaskan bahwa gadget adalah inovasi teknologi terbaru dengan kemampuan dan fitur terbaru yang lebih baik, serta tujuan dan fungsi yang lebih praktis.
Gadget memiliki pengaruh baik dan buruk. Penggunaan gadget yang baik akan menghasilkan hasil yang baik, seperti membantu dalam kegiatan belajar. Sebaliknya, penggunaan gadget yang berlebihan dan buruk menghasilkan dampak negatif. Seperti Bermain game secara berlebihan tanpa batas waktu dapat menyebabkan anak kecanduan bermain game dan membuat mereka malas untuk belajar.