Fiqh Ibadah: Memberikan Ilmu Tentang Wudhu Bagi Santri TPQ Sohidin Sungai Jeram
Bintan (Kamis,19/10/2023) – Santri TPQ Sohidin setiap Kamis mendapatkan pembelajaran tentang Fiqh Ibadah. Allah menciptakan manusia tidak lain adalah untuk beribadah kepada-Nya. Setiap ibadah yang manusia lakukan pula mempunyai aturan tersendiri.
Dari hal itulah kami mencoba untuk menanamkan pada diri santri tentang tujuan dari beribadah. Sehingga mampu mengantarkan para santri untuk menjadi pribadi yang taat dalam beribadah.
Pada pembelajaran fiqh ibadah kali ini para santri mencatat dan mendengarkan apa yang kakak dan abang pendamping sampaikan. Tujuan pembelajaran ini untuk meningkatkan nilai-nilai ketuhanan bagi santri TPQ Sohidin. (Kp. SJ)