Mengenalkan Bahasa Asing Sejak Dini Melalui Nyanyian di PAUD Terpadu Bhakti Awlya
Mengenal bahasa asing sejak dini membantu anak mengembangkan kemampuan berbahasanya contohnya, bahasa Inggris dan bahasa Arab. Semakin mahir Anda berbahasa asing, maka akan semakin mudah bagi anak untuk menekuni bahasa asing di tingkat yang lebih tinggi.
Mendengarkan musik atau menyanyikan lagu adalah cara belajar bahasa asing yang menyenangkan. Belajar bahasa asing melalui lagu dapat menjadi cara yang efektif untuk meningkatkan daya ingat dan kemampuan belajar bahasa asing siswa, khususnya pada anak prasekolah.
Dalam kunjungan ke PAUD Terpadu Bhakti Awlya, mahasiswa KKN Telaga Surya mengisi kegiatan dengan mengenalkan 2 bahasa asing kepada anak-anak yaitu bahasa Arab dan bahasa Inggris, melalui metode bernyanyi. Selain itu, kami menambahkan gerakan sesuai dengan kata yang dinyanyikan agar anak-anak mengerti arti dari lagu yang dinyanyikan serta lebih ekspresif.
Anak-anak antusias menyanyikan dan antusias mengikuti gerakan yang kami contohkan. Bahkan mereka terus meminta ulang nyanyian yang kami demonstrasikan.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan agar sekolah gencar mengenalkan bahasa asing sejak dini. Karena di era globalisasi sekarang ini, bahasa asing salah satu hal yang dibutuhkan saat ini, dan berguna untuk masa depan mereka.