Memahami Tanjung Uban Utara: Mahasiswa KKN Telaga Surya Mendekatkan Diri Kepada Masyarakat Melalui Diskusi

Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan pengalaman mendalam yang membawa mahasiswa keluar dari lingkungan kampus dan terjun ke masyarakat. Di tahun ini, mahasiswa KKN mendapat kesempatan untuk memberikan kontribusi di Keluarahan Tanjung Uban Utara, tepatnya di Perumahan Telaga Surya.

Tanjung Uban Utara merupakan sebuah daerah yang terletak di pesisir pantai, memiliki pesona yang unik dan potensi yang besar. Namun, seperti halnya daerah lain di seluruh Indonesia, tentunya  daerah ini juga memiliki sejumlah tantangan. Mahasiswa KKN berkunjung ke Kantor Lurah Tanjung Uban Utara dengan tekad untuk memberikan bantuan serta berkontribusi pada masyarakat setempat.

Diskusi ini dimulai dengan mahasiswa memberi jadwal kegiatannya selama KKN di wilayah Tanjung Uban Utara kurang lebih 45 hari. Dari hal tersebut, Bapak Ferdi selaku Sekretaris Kelurahan memberi arahan dan masukan terhadap kegiatan yang akan dilaksanakan nantinya. Pihak Kelurahan menggarisbawahi isu-isu yang terjadi di wilayah Tanjung Uban Utara, dan meminta kami untuk memberikan kontribusi terhadap isu-isu tersebut.

Di pertemuan ini, bukan hanya untuk mendengarkan keluhan, akan tetapi mahasiswa KKN Telaga Surya juga memberikan rencana untuk kegiatan-kegiatan yang akan dilakukan dalam program KKN mereka. Dan pihak Kelurahan mendukung penuh atas rencana kegiatan yang kami canangkan.

Turut hadir pula RW 01 Kampung Bugis dalam diskusi ini, beliau memberikan masukan terkait program yang kami sampaikan dan mendukung secara penuh kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan.

Loading