Bangun Harmonisme Sosial Keagamaan, Kelompok KKN Kampung Melati Rencanakan Kegiatan Tabligh Akbar Bersama 3 RW di Kelurahan Tanjung Uban Kota
BINTAN (Minggu, 01/10/2023) – Mahasiswa KKN Kelompok Melati adakan pertemuan dengan 3 RW, yakni RW 03, RW 04, dan RW 05 Kelurahan Tanjung Uban Kota dalam rangka persiapan acara Tabligh Akbar.
Dalam pertemuan tersebut, Kelompok Melati menyampaikan konsep, rundown acara, dan rencana anggara biaya yang akan dibutuhkan untuk acara yang akan dilaksanakan. Berbagai macam saran, dan masukan dari RW setempat diterima Kelompok KKN Kampung Melati untuk acara yang akan dibuat.
Disisi lain juga ada banyak tawaran bantuan dan dukungan dari RW setempat untuk menyukseskan acara Tabligh Akbar. Salah satunya yaitu penyediaan tempat utuk melaksanakan acara. Pak Daud, selaku imam Masjid Al-Jihad memberikan tawaran kepada Kelompok KKN Kampung Melati untuk melaksanakan kegiatan Tabligh Akbar di Masjid Al-Jihad. “InsyaAllah untuk kegiatan yang bersifat keagamaan akan kami dukung, untuk acara yang ingin adik-adik buat bisa dilakukan di masjid kami”, ujar Pak Daud. Hal tersebut tentu langsung diterima baik oleh Kelompok KKN Kampung Melati.