Semarak Perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW di Masjid Baiturrahman, Kampung Matang (Desa Duara), Kecamatan Lingga Utara
LINGGA (Kamis, 28 September 2023) – Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW (yang jatuhnya tepat pada tanggal 12 Rabiul Awwal) merupakan salah satu momentum penting, terkhususnya bagi seluruh kalangan umat Muslim di berbagai penjuru dunia. Mengingat, momentum ini merupakan peristiwa kelahiran sosok panutan (suri tauladan) seluruh umat manusia di muka bumi, yakni Nabi Muhammad SAW. Maka oleh karena-nya, tidak heran jika setiap momen peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW selalu disambut dengan penuh meriah dan suka cita, hal ini sebagai wujud cinta kasih umat Islam kepada panutan mereka (Nabi Muhammad SAW).
Apabila membicarakan momen perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW (terkhususnya di seluruh wilayah Indonesia), dengan beragam tradisi maupun budaya yang berkembang di berbagai daerah (tak terkecuali di Desa Duara). Untuk peringatan maulid nabi di Desa Duara sendiri, dilaksanakan di 4 masjid yang terdapat di dua dusun yang ada di Desa Duara. Keempat masjid tersebut melaksanakan peringatan maulid nabi di hari yang berbeda, dimulai dari rabu malam kamis sampai dengan jum’at malam sabtu.
Disemua peringatan maulid nabi yang dilaksanakan di keempat masjid di Desa Duara, kami turut terlibat menjadi panitia pelaksana kegiatan tersebut. ada yang bertugas menjadi penceramah, menjadi Master of Ceremony (MC), Qori’, penyambut tamu, dan tukang angkat hidang. Masyarakat menyambut baik dengan adanya panitia pelaksana dari mahasiswa KKN STAIN SAR KEPRI.
Rangkaian acara maulid nabi dimulai dengan pembukaan oleh MC, dilanjutkan dengan pembacaan Al-Qur’an, kata sambutan ketua masjid, kata sambutan dari Kepala Desa dan ceramah agama sekaligus doa penutup. pada kata sambutan yang disampaikan bapak Azhar selaku Kepala Desa Duara dimana dalam kata sambutannya beliau menyampaikan kepada seluruh masyarakat yang hadir tentang kedatangan kami dan meminta seluruh elemen masyarakat untuk dapat bersama-sama bersinergi dalam melaksanakan program kerja KKN selama 45 hari kedepan.