Pembekalan KKNMS IV dan Makan Malam bersama dengan Dosen Pendamping Lapangan
Pembekalan KKN Melayu Serumpun diadakan di Gedung Serba Guna (GSG) IAIN Metro, Lampung. Pada pukul 07.00 WIB, peserta dijemput menggunakan bus dan mobil dinas kampus IAIN Metro. Dari hotel Grasia menuju ke GSG menempuh jarak waktu perjalanan sekitar 10-15 menit. Satu mobil diisi oleh peserta dari luar IAIN Metro Lampung.
Pembekalan diisi langsung oleh Kepala Subdirektorat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam Direktorat Jendral Pendidikan Islam Kementerian Agama RI, Bapak Muhammad Aziz Hakim, MH.
Beliau membawa materi tentang “Urgensi Pemberdayaan Masyarakat Berbasis Kearifan Lokal dan Moderasi”. Materi yang mengajarkan peserta tentang merawat kearifan lokal berlandaskan moderasi beragama, sesuai dengan tema KKNMS IV tahun 2023. Diisi juga oleh Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kabupaten Pesawaran, Bapak Syukur, S.Ag.MM. Yang membawa materi tentang “Selayang Pandang Kabupaten Pesawaran”. Dan yang terakhir yaitu Kepala Pusat Pengabdian pada Masyarakat IAIN Metro, Bapak Sainul, SH.MA yang membawa materi tentang “Teknis Pelaporan KKNMS IV”.
Acara pembukaan dibuka langsung oleh rektor IAIN Metro Lampung, Ibu Dr. Hj. Siti Nurjanah,M.Ag,PIA. Beliau mengharapkan peserta KKNMS IV menjadi pribadi yang unggul dan mememahami dan dapat mengimplementasikan moderasi beragama dalam kehidupan sehari-hari.
Acara malam pengenalan dengan Dosen Pendamping Lapangan (DPL) yaitu makan malam bersama Koordiantor Desa (Kordes) di Hotel Grand Sekuntum, Metro Lampung. Acara juga dibuka oleh Rektor IAIN Metro Lampung, dan dihadiri oleh seluruh DPL dan perwakilan Kordes. Acara makan malam tersebut sangat spesial, karna menampilkan tarian Muli Berkipas.