Pelepasan Mahasiswa STAIN Sultan Abdurrahman , Delegasi untuk KKN Nusantara Moderasi Beragama 2023
Pusat Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (P3M) STAIN Sultan Abdurrahman Kepulauan Riau mengadakan pelepasan KKN Nusantara Moderasi Beragama yang akan di laksanakan di Tana Toraja, Sulawesi Selatan.
Pelepasan Delegasi KKN Nusantara Moderasi Beragama dilaksanakan di ruang ketua STAIN Sultan Abdurrahman Kepulauan Riau pada hari kamis (6/7/2023), Dilepas langsung oleh Bapak Dr.Muhammad Faisal,M.Ag selaku Ketua STAIN, dihadiri oleh Ibu Zulfah, M.Pd sekretaris P3M, Bapak Dvi Afriyansyah,S.Pd.I selaku Kasubag Layanan Akademik sekaligus dosen pendamping ke tempat KKN, sekretaris program studi Hukum Ekonomi Syariah Ibu Ratna Susanti, M.H serta Ketua Prodi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir Ibu Dian Rahmawati, M.A.
STAIN Sultan Abdurrahman Kepulauan Riau mengirim dua mahasiswa yang telah lolos dalam seleksi KKN Nusantara dan akan melaksanakan KKN selama 45 hari. Mahdira Prayoga, mahasiswa Prodi Ilmu Al-Qur’an dan Tafsir dan Mifahul Zannati, mahasiswi Prodi Hukum Ekonomi Syariah akan diterjunkan langsung di Lembang Kaduaja, kecamatan Gandang batu dan Kelurahan Lion Tondok Iring kecamatan Makale Utara.
Ketua STAIN Sultan Abdurrahman Bapak Dr. Muhammad Faisal, M.Ag menegaskan pentingnya bersikap moderat dan menjaga nama baik kampus. Beliau mendukung penuh pada kegiatan kali ini karena selain berdampak pada kampus tentunya juga akan menghadirkan mahasiswa yang lebih memahami arti dari moderasi yang sebenarnya.
IAIN Parepare selaku Tuan Rumah Pada KKN Nusantara Moderasi Beragama 2023. Akan melakukan penjemputan para peserta tepatnya pada tanggal 11 juli 2023 di Bandara Sultan Hasanudin Makassar dan selanjutnya para peserta akan memulai kegiatan hingga tanggal 26 Agustus 2023 di Tana Toraja, Sulawesi Selatan.
Kegiatan ini menjadi momentum setiap instansi PTKN mengirimkan delegasinya untuk berkontribusi membangun tanah air indonesia menjadi jauh lebih baik kedepannya.